Bacaan Surat Yasin Ayat 28

Bacaan Surat Yasin ayat 28 adalah sebagai berikut :

وَمَا اَنْزَلْنَا عَلَئ قَوْمِهِ مِنْ بَعْدِهِ مِنْ جُنْدٍ مِنَ السَّمَاءِ وَمَا كُنّاَ مُنْزِلِيْنَ

"dan tidaklah Kami turunkan kepada kaumnya setelah (kematian)nya para tentara (Malaikat) dari langit dan tidak (perlu) Kami menurunkan (Malaikat untuk membinasakan mereka)."

Allah membalas perlakuan kaum itu kepada laki-laki tersebut dengan mengadzab mereka. Namun, adzab kepada kaum itu tidak perlu dengan diturunkan para malaikat dari langit. Karena kaum itu sangat hina, rendah, dan mudah untuk dibinasakan. Tidak perlu susah payah menurunkan para malaikat dari langit untuk membinasakannya.

Ayat ke 28 surat ini merupakan ketetapan Allah Swt kepada kaum Antiokhiah setelah peninggalan Habib an-Najjar. Ketetapan itu menunjukkan bahwa Allah SWT memperlihatkan apa yang sudah dikerjakan oleh kaum Antiokhiah berupa azab. Karena memang tidak ada yang pantas untuk mereka terima selain itu.

Lain daripada itu, Allah SWT pun ingin mempetontonkan kekuasaan-Nya kepada kaum tersebut dan kaum setelahnya, kekuasaan yang di perlihatkan kepada mereka adalah bahwa Allah tidak perlu mengerahkan kekuatan langit untuk membinasakan mereka.

Ayat ini menunjukkan bahwa Allah telah menghukum kaumnya karena mereka telah mendustakan para RasulNya dan membunuh waliNya. Allah tidak menurunkan para malaikat. Allah mengirim Jibril seorang saja. Jibril turun dengan satu tempikan. Keluar api dari mulutnya. Dengan suara yang deras, tiba-tiba semua mereka mati dengan tidak ada satu roh pun yang tersisa.

Dia juga yang menyiksa kaum Ad. Sebab itu Yahudi dan Kristen tak suka dengan Jibril. Mereka menyukai Mikail sebab dia bawa turun rahmat. Sebab itu, mereka banyak menamakan anak-anak mereka dengan nama Michael, tapi tidak banyak yang menamakan anak mereka dengan nama Gabriel. Jadi, dari sini, kita bisa tahu bahwa Jibril turunkan wahyu dan bala.

Kesimpulan ayat ini :

  1. Allah tidak menurunkan tentara apa pun dan Allah tidak akan turunkan sampai kapan pun.
  2. Allah tidak menurunkan tentara karena mereka tidak layak menerima tindakan seperti itu dari Allah. Maknanya, mereka tidak layak menerima perhatian seperti itu karena amat buruknya mereka. Karena menurunkan tentara bertujuan untuk mengajar sedangkan mereka tak layak untuk menerima pengajaran itu.
  3. Kalau Allah akan mengazab manusia, tidak semestinya Dia harus menurunkan tentara. Banyak cara lagi Allah bisa lakukan.

Begitulah yang terjadi pada penduduk kota itu. Allah tak perlu susah-susah menurunkan tentara. Sekali tempik saja, semuanya mati. Meskipun pada kenyataannya, setiap cara Allah pilih pun, tidak menyusahkan Allah. Berarti, mereka itu tidak layak mendapatkan layanan yang lebih dari satu tempikan itu.

Artikel lain yang banyak dicari :
- Khasiat surat yasin ayat 29
- Surat yasin ayat 27
- Tafsir surah yasin ayat 21-40
- Tafsir yasin lengkap
- Surat yasin ayat 26
- Surat yasin dan tahlil

BACA JUGA : 4 Rekomendasi Buku Yasin


Tag : bacaan surat yasin
Back To Top